"Jumlah kapal yang beroperasi fluktuatif, antara 21 sampai 26 dan antrean kali ini dikarenakan jumlah kapal yang ada sedikit," kata Kepala Cabang PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Utama Merak, La Mane, Jumat (8/7).
Ia menjelaskan keberadaan kapal roro yang masuk lintasan Merak-Bakauheni, kondisinya banyak yang istirahat. "Sekarang saja ada 11 kapal yang perawatan, sedangkan "docking" atau dalam perbaikan berjumlah empat kapal," katanya.
Dengan kondisi yang ada atas armada kapal roro, menurut La Mane, antrean truk tidak bisa dihindari lagi, karena jumlah kendaraan yang datang melonjak, menyusul libur sekolah dan memasuki bulan Ramadhan. "Minggu ini adalah minggu terakhir liburan sekolah, maka banyak kendaraan pribadi maupun truk yang akan menyeberang ke Sumatra," ujarnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Boleh komentar,,,dilarang spam..